Menciptakan Pola Belajar yang Efektif dari Rumah



            Hari ini Senin tanggal 18 Mei 2020 kembali lagi rutinitas aktifitas belajar menulis gelombang 10 dimulai, sudah memasuki pertemuan ke 16, pertemuan hari ini seharusnya diisi oleh Bpk Munif Chotib, dengan tema Merancang Pola Pembelajaran Efektif dari Rumah, akan tetapi karena sesuatu hal beliau harus berangkat ke Surabaya dan akhirnya perkuliahan hari ini diisi kembali oleh nara sumber yang sudah familiar bagi kami bagi peserta belajar menulis , beliau pencetus pelatihan belajar menulis yang hinga saat ini telah memasuki gelombang 10, dengan jumlah peserta telah mencapai ribuan, siapa lagi jika bukan Bpk. Wijaya Kusumah atau yang akrab di sapa Omjay, hari ini beliau menyampaikan topik tentang Menciptakan Pola Belajar yang Efektif dari Rumah,
            Sejak pandemic covid melanda dunia internasional, termasuk Indonesia yang telah memasuki bulan ke-3 Minggu ke-9 , salah satu dampak dari pandemic covid 19 ini adalah kegiatan belajar-mengajar antara siswa dan guru terpisah oleh ruang dan waktu karena pembelajaran dilaksanakan dari rumah masing-masing. Hal yang perlu diperhatikan dari pembelajaran jarak jauh ini agar tercipta pola belajar dan efektif adalah “disini senang , disana senang” guru dan siswa harus sama-sama senang.
            Ada beberapa unsur yang harus diperhatikan agar dapat menciptakan Pola Belajar yang Efektif dari Rumah yaitu :
Pola : menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (2002: 885) pola adalah suatu system kerja atau carakerja sesuatu. Sedangkan menurut Kamus antropologi, pola adalah rangkaian unsur-unsur yang sudah mantap mengenai suatu gejala dan dapat dipakai sebagai contoh dalam menggambar atau mendeskrifsikan gejala itu sendiri (Suyoto, 1985: 327).
Belajar adalah suatu proses perubahan kepribadian seseorang dimana perubahan tersebut dalam bentuk peningkatan prilaku, seperti peningkatan pengetahuan, keterampilan, daya pikir, pemahaman, sikap, dan berbagai kemampuan lainnya. Menurut Skiner, pengertian belajar adalah suatu proses adaptasi atau penyesuaian tingkah laku yang berlaku secara progresif. Sedangkan C.T Morgan mendefinisikan belajar adalah suatu perubahan yang relative dalam menetapkan tingkah laku sebagai akibat dari pengalaman yang telah lalu. https://www.maxmanroe.com/vid/umum/pengertian-belajar.html.
Efektif bisa diartikan sebagai suatu yang dapat mencapai tujuan maksimal yang diharapkan. Pengertian efektif merupakan suatu usaha yang dilakukan secara maksimal sesuai yang diharapkan, selain itu efektif juga bisa diartikan sebagai salah satu usaha yang tidak pernah lelah sebelum harapan yang di inginkan belum tercapai. (https://pengertiandefinisi.com/pengertian-efektif/). Sementara rumah adalah salah satu bangunan yang dijadikan tempat tinggal selama jangka waktu tertentu. Rumah yang nyaman dapat memberikan kenyamanan bagi yang menepati rumah tersebut.
Berdasarkan definisi-definisi  diatas pola Belajar efektif dari rumah dapat diartikan sebagai suatu susunan kegiatan yang dapat di gunakan untuk melakukan proses perubahan tingkah laku yang maksimal dari suatu tempat yang nyaman agar dihasilkan   sesuai dengan yang diharapkan.
Dari pengertian diatas agar siswa dan guru sama –sama senang dan tercipta pola pemebelajaran yang efektif dari rumah maka yang perlu diperhatikan adalah :

1.      Siswa dan guru harus memiliki internet yang lancar, media utama dalam pembelajaran jarak jauh adalah internet, jika akses internet siswa atau guru mengalami masalah maka pembelajaran bukan lagi menyenangkan akan tetapi menegangkan.
2.   Pola atau cara kerja yang diciptakan harus menarik , missal sebelum pembelajaran daring menarik guru harus sudah siap dengan materi yang akan disampaikan apa itu dalam bentuk powerpoint, atau web.
3.  Efektif yaitu bagaimana usaha antara guru dan siswa semaksimal mungkin dalam menggunakan media khususnya internet dalam pembelajaran jarak jauh.
4.  Jadwal setiap siswa harus membuat jadwal harian dari bangun tidur hingga tidur kembali, jika sudah membuat jadwal maka mereka akan lebih tertib belajarnya , jika pembelajaran melalui internet disini perlu peran orang tua untuk mendampingi putra-putrinya dan bekerjasama dengan  guru untuk menyampaikan laporan atau bimbingan melalui wa group.
5.    Gunakan teknologi yang ada untuk menciptakan pola pembelajaran yang efektif dari rumah. Bila adanya hanya WA Group, gunakan WA Group tsb dengan memadukan antara teks, foto dan video.
               Kesimpulan materi hari ini adalah untuk menciptakan pola pembelajaran efektif dari rumah:
1.      Guru dan siswa harus sama-sama senang
2.      Guru harus mempunyai peta kelas atau kondisi siswa di rumah dengan begitu guru bisa membuat pola mengajar yang sesuai dengan kondisi siswa.
3.       Setiap siswa harus membuat jadwal,  guru bekerja sama dengan orang tua untuk mendampingi putra –putrinya untuk melaksanakan pembelajaran yang sudah terjadwal dan lakukan diskusi atau komunikasi via wa group jika diperlukan. 


SESI TANYA –JAWAB
Assalamualaikum
P1. Izin bertanya tentang pembelajaran yang efektif dari rumah
jadwal belajarnya di tentukan oleh guru berdasarkan jadwal pelajaran seperti hari-hari biasa atau kah di rubah?..Pembelajaran nya lebih menekankan kepada pembentukan karakter mandiri YG berefek pada keseharian siswa? Lalu untuk pencapaian ranah kognitif nya dapat kita ukur dalam satu hari satu mapel atau bgm untuk jenjang SD.TERIMAKASIH ATAS JAWABANNYA
Jawaban Walaikum salam, jadwal jelas harus berubah, tdk sma dengan tatap muka di sekolah, pembelajaran lebih kepada 3 hal yaitu literasi, numerasi, karakter dengan emmadukan iptek dan imtak
untuk peneilian guru dpatmelakukan penilaian berbasis proyek atau potofolio, disesuaikan dgn kondisi murid sd
P2. Asw Om Jay, sy Candra dr MTsN 1 Langkat Sumatera Utara, mnrut Om, mngkin tidak bila sistem pembelajaran daring nntinya bl frasa siswa atau guru lbih nyaman..akan mmberi efek pada pmbljrn konvensional yg lazim kt lksnkn sblm wabah Corona terjadi? Klw mmg ada efek tdk baiknya, apa kira2 lngkah yg bs kt lakukn Om? Trmksh
Jawaban:walaikum salam candra, mungkin nanti akan terjadi pembelajaran blended learning, ada tatap muka di kelas dan ada tatap muka di dunia maya, oleh karena itu guru harus belajar sepanjang hayat supaya tdk tergantikan oleh teknologi modern
Untuk keberhasilan pembelajaran daring yang efektif kepada siswa yang terkendala tidak memiliki HP atau jaringan yang lemot  bgm solusinya?
solusinya gunakan teknologi yg ada. kalau yg ada kertas atau buku, maka gunakan itu, sebab mau tdk mau, suka atau tdk suka, siswa dan guru akan dipaksa menggunakan teknologi baru untuk meningkatkan SDM unggul

P.3 Assalamu 'alaikum wr.wb.
Om Jay, selama BDR ini, disekolah kami melaksanakan pembelajaran melalui group WA.Di akhir pertemuan, guru memberi tugas sbg instrumen penilaian. Namun sayang, ternyata yg mengumpulkan tugas hanya maksimal 75% siswa saja.Bagaimanakah cara yg bisa kita tempuh agar siswa juga aktif mengumpulkan tugas tsb? Terima kasih.Wiji – malang
Jawaban: walaikum salam, jangan dipaksa, biarkan mereka mengerjakan tugasnya dngan sukarela. Kita cukup mengingatkan saja bila ada murid atau siswa yg belum mengumpulkan tugasnya, ortu harus diberitahu karena kerjasama guru dan ortu sangat penting dalam pembelajaran yg efektif dari rumah

BELAJAR MENULIS GELOMBANG 10

Pertemuan ke 16         : Senin 18 Mei 2020,
Waktu                         : 13.00 – 15.00 WIB
Pemateri                      : Wijaya Kusumah
Topik                           : Menciptakan Pola Belajar yang Efektif dari Rumah
Peresume                     : Rita Wati, S.Kom (ritapinang08@gmail.com)
           

Posting Komentar

0 Komentar